Cara Aktifkan dan Menggunakan Fitur Baru Status di WhatsApp

Ingin tau, cara menggunakan fitur baru “Status” di WhatsApp itu bagaimana? Mudah kok, semudah cara mengaktifkan-nya. Seperti yang kita lihat beberapa hari yang lalu WhatsApp telah memperbarui fitur tambahan yang mirip dengan Instagram Stories.

Kalau Anda sudah familiar dengan Instagram Stories pasti bisa membayangkan cara membuat Status di WhatsApp seperti apa.

Dengan fitur baru Status di Whatsapp kita sebagai pengguna dapat dengan mudah membagikan slide show foto lengkap dengan penambahan emoticon lucu, share gambar bergerak GIF, dan juga video durasi pendek.

fitur baru whatsapp status

Jadi tidak melulu berbagi status WhatsApp dengan teks saja, sekarang kita bisa corat – coret untuk menandai, menulis quotes atau cropping gambar.


Kenapa Fitur Facebook, Instagram, WhatsApp hampir mirip?

Karena aplikasi chat WhatsApp telah di beli oleh Facebook pada tahun 2014 silam. Selain itu Facebook juga mengakuisisi Instagram dengan nilai pembelian saham yang cukup tinggi pada dua tahun sebelumnya..

Jadi tidaklah heran kalau update fitur antara Facebook, Instagram, dan WhatsApp hampir serupa. Kalau Anda ingin coba menggunakan Status di WhatsApp tapi belum tau caranya, tenang saja ikuti panduan berikut ini!

Banyak yang bilang kalau fitur baru Status WhatsApp tersebut mirip dengan fitur di aplikasi SnapChat. Mungkin inilah cara Facebook untuk melawan kompetitor bisnis dia dengan aplikasi sejenis.

Petunjuk Singkat Cara Menggunakan Fitur Status WhatsApp

Adanya petunjuk singkat tentang penggunaan Status di aplikasi WhatsApp, intinya seperti ini: pengguna akun dapat membagikan Status foto dan video ke semua kontak WhatsApp lalu status itu akan hilang secara otomatis dalam waktu 24 jam.

Tapi kita juga bisa menghapus Status di WhatsApp secara manual tanpa menunggu 24 jam, Status yang lama akan hilang bisa diganti dengan Status baru jika Anda menambahkan Status lagi. Pengguna juga bisa setel siapa saja yang hanya dapat melihat Status dari kontak WhatsApp.

Gimana Cara Mengaktifkan Fitur Status di WhatsApp?

Pastikan Anda sudah memperbarui WhatsApp entah dari Play Store atau App Store sebagai cara mengaktifkan fitur. Nanti Anda juga dapat melihat keseruan Status WhatsApp dari teman-teman setelah update WA ke versi terbaru. Kita juga bisa melihat jumlah viewer dari status yang dibuat.

Note: jika fitur “Status” belum muncul setelah pembaruan aplikasi silahkan keluarkan dengan menekan tombol pembersih aplikasi di Android. Terus coba buka kembali WhatsApp nya! kalau belum tampil juga, lebih baik restart smartphone Anda.

Cara Menggunakan Fitur Baru Status di WhatsApp

Buka aplikasi WhatsApp dari hp Android, iPhone atau Windows Phone punya Anda, yang sudah diperbarui tadi serta pastikan icon Status sudah tampil.

1. Lalu setelah WA kalian terbuka coba perhatikan menu STATUS dan sentuh “Status saya” atau memilih icon kamera.

cara menggunakan fitur status di whatsapp baru

2. Bidikkan kamera Anda atau memilih foto, video, gambar yang sudah tersimpan di hp. Tambahkan keterangan Status dan emoticon lucu sesuai mode. Waktunya berkreasi sesuka hati membuat coretan berwarna memotong gambar

fitur baru status whatsapp

 3. Selanjutnya setelah selesai berkreasi kita masuk ke langkah mengirim dengan pilih tombol Send (kotak merah) di pop-up window sentuh Kirim

cara mengirim status dengan gambar di whatsapp

4.  Sekarang coba kita cek status yang sudah di bagikan dengan sentuh menu. Disitu bisa tau jumlahnya jika sudah ada teman WhatsApp yang melihat Status.

status whatsapp

Bagaimana? cara membuat status foto di WhatsApp tersebut mirip kan sama fitur Instagram Stories. Sekarang Status di WhatsApp jadi lebih asik serta lebih hidup apalagi kalau memperbarui status dengan video. Terima kasih sudah membaca dan nyasar ke halaman ini.